Informasi Lengkap Beasiswa LPDP 2023 , Calon Mahasiswa Wajib Tahu !

Beasiswa LPDP 2023 – Beasiswa LPDP adalah program bantuan dana pendidikan yang membiayai biaya kuliah dan biaya lainnya termasuk biaya tempat tinggal untuk menunjang kelancaran studi di berbagai universitas di berbagai negara.

Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) di bawah naungan Kementerian Keuangan Republik Indonesia menyediakan beasiswa untuk warga negara Indonesia lulusan D4/S1 dan S2 yang hendak melanjutkan pendidikan ke jenjang S2 dan S3. Program bantuan pendidikan khusus semua pelajar Indonesia tersebut dikenal dengan nama Beasiswa LPDP.

Kategori Beasiswa

LPDP menyediakan tiga skema utama beasiswa di mana masing-masing skema utama terbagi lagi menjadi kategori-kategori. Tiga skema dan kategorinya adalah sebagai berikut ini:

  • Reguler (umum): Beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia (PTUD), Beasiswa Reguler, dan Beasiswa Parsial
  • Afirmasi: Beasiswa Putra-Putri Papua, Beasiswa Daerah Afirmasi, Beasiswa Penyandang Disabilitas, dan Beasiswa Prasejahtera
  • Targeted: Beasiswa Pendidikan Kader Ulama; Beasiswa PNS, TNI, dan POLRI; Beasiswa Dokter Spesialis & Subspesialis; dan Beasiswa Kewirausahaan
  • Ketiga kategori beasiswa LPDP di atas memiliki persyaratannya masing-masing karena memang, beasiswa LPDP dibuat merata agar seluruh pelajar Indonesia dari berbagai kalangan bisa ikut hadi berpartisipasi!

Syarat Daftar Beasiswa LPDP

Apabila hendak mendaftarkan diri pada beasiswa ini, kamu harus memenuhi persyaratan berikut ini:

  • Warga negara Indonesia (WNI)
  • Sudah lulus program D4/S1 atau S2 dari perguruan tinggi terakreditasi
  • Tidak sedang menempuh studi degree/non-degree baik S2 maupun S3
  • Tidak sedang mendaftar, menerima, atau akan menerima beasiswa lain
  • Program studi dan perguruan tinggi tujuan kamu sesuai dengan ketentuan LPDP
  • Apabila kamu merupakan lulusan universitas luar negeri maka kamu harus melampirkan hasil penyetaraan ijazah dan konversi IPK
  • Melengkapi profil pendaftaran
  • Menandatangani surat pernyataan pada aplikasi pendaftaran
  • Menuliskan komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi setelah menyelesaikan
  • Pendaftar program S-3 maka kamu wajib menulis proposal penelitian
  • Menulis tautan atau riwayat publikasi ilmiah (apabila ada)
  • Persyaratan detail untuk masing-masing kategori beasiwa dapat kamu temukan di sini.

Tahap Pendaftaran Beasiswa LPDP

Sebelum mengisi form aplikasi, pastikan kamu memahami cara mendaftar beasiswa ini supaya kamu tidak kebingungan saat mengisi form aplikasi online.

Membuat Akun di Portal Beasiswa LPDP

Karena semua proses pendaftaran beasiswa LPDP bersifat online, jadi kamu harus membuat akun dulu melalui portal https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/. Kemudian ikuti step by step berikut ini:

  • Klik kolom daftar Beasiswa S2/S3 LPDP
  • Buat akun baru bagi kamu yang pertama kali mendaftar
  • Klik “Oke” pada informasi yang muncul pada layar.
  • Isi semua “Informasi Akun” untuk melanjutkan proses pembuatan akun.
  • Verifikasi akun kamu melalui e-mail yang sudah kamu daftarkan tadi.
  • Masuk kembali melalui portal https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/ dengan akun dan password yang sudah kamu buat.
  • Lengkapi data diri dan keluargamu dengan seteliti mungkin.

Nah setelah semua terisi, saatnya kamu memilih beasiswa.Berikut keterangan lebih lanjutnya!

Memilih Beasiswa LPDP

Setelah kamu selesai mengisi profil pribadimu, kamu akan dialihkan ke halaman utama akun. Arahkan kursor pada label “Beasiswa” di pojok atas kiri dan klik “Daftar Beasiswa”.

  • Klik “Ok” pada informasi yang muncul, pastikan kamu memahami syarat dan ketentuan kategori beasiswa LPDP yang mau kamu pilih.
  • Unggah pas foto.
  • Isikan informasi yang dibutuhkan.
  • Pilih jenis beasiswa.
  • Isikan universitas dan jurusan yang dituju.
  • Klik “Ok” dan kamu bisa melanjutkan proses selanjutnya.
  • Setelah tahap ini, kamu akan masuk ke tahap penilaian diri dan form yang lebih rumit. Perhatikan step by step saat ini.

Mengisi Form Penilaian Diri

Form penilaian Beasiswa LPDP 2023  merupakan bagian yang harus kamu persiapkan. Meski terdengar sederhana, tahap ini merupakan salah satu yang menentukan kamu apakah maju ke tahap selanjutnya.

Tips! Agar tulisanmu tidak hilang saat kamu simpan. Pastikan kamu menuliskan jawabanmu di tempat lain terlebih dahulu sebelum kamu submit ke kolom penilaian diri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *